Bisnis.com, JAKARTA — Menyusul cepatnya transmisi virus corona dari China, Kementerian Kesehatan disebut telah mempersiapkan sejumlah langkah untuk merespons kemungkinan penyebarannya di Indonesia.
Ketua Komisi IX Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Melkiades Laka Lena mengungkapkan sejak 3 pekan lalu, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) sudah bersiap merespons dampak penyebaran virus corona dan telah melaporkannya ke DPR pada Kamis (23/1/2020).
"Saya dapatkan keterangan langsung persiapan Kemenkes sudah 3 pekan, sudah buat persiapan-persiapan," tuturnya seperti dilansir Tempo, Sabtu (25/1).
Persiapan yang dilakukan termasuk pembuatan pola penanganan jika ada suspect pasien virus corona. Jika ada yang diduga tertular, orang tersebut akan langsung diisolasi agar tidak berhubungan dengan pihak lain hingga status infeksinya jelas.
Kemudian, Kemenkes juga berkoordinasi dengan unsur TNI yang menangani masalah kesehatan dan memperketat pemeriksaan di pintu masuk ke Indonesia. Kemenkes pun meminta Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menutup penerbangan dari dan menuju Wuhan, yang menjadi kota penyebaran pertama virus tersebut.
"[Kemenkes] Sudah berkomunikasi dengan angkatan bersenjata urusan kesehatan untuk membuat perimeter kalau memang ada orang terkena virus ini," terang Melki.
Saat ini, virus corona sudah menyebar ke sejumlah negara, di antaranya Vietnam, Singapura, Jepang, Korea Selatan, Taiwan, Thailand, AS, Australia, dan Prancis. Akses menuju dan dari Wuhan pun telah ditutup, seiring dengan langkah Pemerintah China mengisolasi kota berpenduduk 11 juta orang tersebut.
Kesehatan - Terbaru - Google Berita
January 26, 2020 at 06:19AM
https://ift.tt/2TXaio4
DPR Sebut Kemenkes Sudah Siapkan Respons Antisipasi Virus Corona - Bisnis.com
Kesehatan - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2zZ7Xy3
Bagikan Berita Ini
0 Response to "DPR Sebut Kemenkes Sudah Siapkan Respons Antisipasi Virus Corona - Bisnis.com"
Post a Comment