Ilmuwan ahli vaksin dari Baylor College of Medicine, Houston, Amerika Serikat Peter Hotez memuji para ilmuwan yang tengah mengembangkan vaksin untuk virus korona. Hotez menyebutkan para ilmuwan sudah bisa mengidentifikasi kode genetik virus kurang dari sebulan.
“Berbeda dengan kasus SARS (Sindroma Penapasan Akut Parah) yang hampir setahun baru bisa diidentifikasi dan dipetakan kode genetik secara penuh,”ujarnya seperti dikutip dari Kantor Berita Reuter, Rabu (23/01/2020).
Baca Juga : Para Ilmuwan Sedang Meramu Vaksin untuk Melawan Virus Korona
Sekarang, kata Hotez, para ilmuwan China itu bekerja cepat dan hanya dalam beberapa minggu sudah menemukan kode genetiknya.
Sementara itu, Direktur Nasional Bidang Alergi dan Penyakit Menular Institut Kesehatan Nasional Amerika Serikat Dr. Anthony Fauci menekankan, masih banyak pertanyaan tentang virus baru ini. “Situasinya, virus ini masih berevolusi. Agak sulit untuk memprediksi kemana situasi ini dibawa,”ujarnya.
Meski demikian, Fauci menyebutkan agar kita semua serius menghadapi hal ini. Masih belum tahu apakah hanya satu tipe binatang atau lebih yang bisa menularkan virus korona ini ke manusia.
Kesehatan - Terbaru - Google Berita
January 22, 2020 at 02:38PM
https://ift.tt/2TOdt1s
Beda dengan SARS, Kode Genetik Virus Korona Sudah Teridentifikasi dalam Sebulan - Okezone
Kesehatan - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2zZ7Xy3
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Beda dengan SARS, Kode Genetik Virus Korona Sudah Teridentifikasi dalam Sebulan - Okezone"
Post a Comment