INDOZONE.ID - Jamur paling nikmat jika diolah menjadi menu masakan. Selain rasanya yang enak, jamur juga sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh, terlebih lagi bagi penderita diabetes.
Nah, berikut ini ada daftar ragam manfaat jamur bagi penderita diabetes yang dikutip Indozone dari laman Healthline.
Vitamin B
Jamur mengandung 23 persen dari kebutuhan harian vitamin B2 dan 16 persen vitamin B3. Untuk diketahui, vitamin B sangat dibutuhkan untuk melawan demensia dan melambatnya fungsi kognitif, terutama untuk orang yang menggunakan metformin untuk mengobati diabetes.
Rendah indeks glikemik
Indeks glikemik bisa menjadi ukuran seberapa besar suatu makanan berdampak pada kenaikan gula darah. Nah, indeks glikemik pada jamur di antara 10-15 yang sangat tidak berpengaruh terhadap kadar gula darah.

Polisakarida
Kandungan polisakarida pada jamur diyakini dapat menurunkan gula darah. Kandungan ini dikatakan dapat memperbaiki resistensi insulin.
Sumber serat dan menurunkan peradangan
Kandungan serat pada jamur dapat membuat rasa kenyang penderita diabetes bertahan lebih lama. Alhasil, penderita diabetes dapat mengurangi nafsu makan yang berlebihan. Selain itu, jamur juga bisa menurunkan peradangan yang disebabkan oleh diabetes.
Artikel Menarik Lainnya:
Kesehatan - Terbaru - Google Berita
January 14, 2020 at 02:18PM
https://ift.tt/2FOow2o
Ragam Manfaat Jamur Untuk Penderita Diabetes - Indozone.id
Kesehatan - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2zZ7Xy3
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ragam Manfaat Jamur Untuk Penderita Diabetes - Indozone.id"
Post a Comment