Search

Mengkhawatirkan, Bali Catat Penderita HIV/AIDS Tembus 22.034 Jiwa - Jawa Pos

JawaPos.com – Perkembangan penderita HIV/AIDS makin mengkhawatirkan di Bali.  Data mengejutkan diungkap Komisi Penanggulangan Aids (KPA) Povinsi Bali. Sesuai data terbaru, Bali masuk rangking lima besar kasus HIV/AIDS dengan jumlah penderita HIV/AIDS mencapai 22.034 jiwa (1987-November 2019).

Kepala Sekretariat KPA Provinsi Bali, Made Suprapta mengungkapkan Bali menduduki peringkat terbanyak perderita HIV/AID secara nasional. “Dari jumlah kasus secara nasional, Bali di bawah DKI Jakarta dan Jawa Barat,” tegas Suprapta seperti dikutip Radar Bali, Selasa (24/12).

Bahkan tak kalah mengejutkan lagi, dari segi rate (jumlah penduduk), kata Suprapta, Bali masuk urutan atau peringkat dua besar nasional setelah Papua.

Lebih lanjut, Suprapta juga menyampaikan bahwa dari faktor penyebabnya, mengacu data Dinas Kesehatan Provinsi Bali, faktor resiko penularan HIV/AIDS di Bali tertinggi didominasi akibat perilaku atau aktivitas seksual tidak aman.

Terinci faktor resiko penularan melalui hubungan seksual itu meliputi; heteroseksual sebanyak 16.808 jiwa (76,3 persen), homoseksual 3.247 jiwa (14,7 persen), dan biseksual sebanyak 110 jiwa (0,5 persen).

Selain hubungan seksual, penularan HIV/AIDS melalui konsumsi narkoba dengan penggunaan jarum suntik mencapai 859 jiwa (3,9 persen).

“Sisanya adalah perinatal atau perilahir sebanyak 614 jiwa atau sekitar 2,8 persen dengan sebab tidak diketahui sebanyak 386 jiwa atau sekitar 1,8 persen. Serta faktor resiko tato sebanyak 10 orang,”terang Suprapta.

Sedangkan dari total keseluruhan kasus HIV/AIDS di Bali, rata-rata penderita didominasi usia produktif. “Pada usia produktif aktivitas seksual sangat tinggi.

“Virus ini tidak mengenal usia, tetapi potensi kelompok umur yang menderita HIV/Aids secara data menunjukkan memang kebanyakan faktor usia produktif antara 15-60 tahun,” jelasnya.

Editor : Mohamad Nur Asikin

Let's block ads! (Why?)



Kesehatan - Terkini - Google Berita
December 24, 2019 at 08:49AM
https://ift.tt/2SoWMsH

Mengkhawatirkan, Bali Catat Penderita HIV/AIDS Tembus 22.034 Jiwa - Jawa Pos
Kesehatan - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/2zZ7Xy3

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mengkhawatirkan, Bali Catat Penderita HIV/AIDS Tembus 22.034 Jiwa - Jawa Pos"

Post a Comment

Powered by Blogger.