KEBANYAKAN perempuan mungkin akan bangga ketika dia punya payudara yang padat dan kencang. Terlebih dengan ukuran yang cukup besar. Kepercayaan diri dinilai akan meningkat jika memiliki payudara jenis tersebut
Tapi, jika Anda bukan bagian dari perempuan yang memiliki payudara jenis tersebut dan mengimpikan bisa memilikinya, tahan dulu. Sebab, menurut Ahli Onkologi Medik Prof. Dr. dr. Aru W Sudoyo, SpPD-KHOM, FINASIM, FACP, perempuan dengan payudara padat berisiko kena kanker payudara.
Mendengar pernyataan tersebut bisa bikin Anda geleng-geleng atau mengernyitkan dahi. Bagaimana bisa, payudara padat malah dikaitkan dengan kanker payudara?
Prof. Aru punya jawabannya. Menurut dia, ini berkaitan dengan struktur payudara padat itu lebih banyak dan ini menjadikan payudara tersebut memiliki lebih banyak sel pembentuk, dibandingkan payudara kecil.
"Payudara padat itu sel yang ada di dalamnya lebih banyak dan jumlah tersebut membuat payudara jenis itu lebih rentan akan kanker payudara. Risiko mutasi gen yang ada di dalam payudara semakin besar kemungkinannya," papar Prof. Aru pada paparannya di kawasan Bogor, Jawa Barat, Selasa (8/10/2019).
Kesehatan - Terkini - Google Berita
October 09, 2019 at 11:30AM
https://ift.tt/2OyUDc2
Punya Payudara Padat Ternyata Berbahaya, Risiko Kanker di Depan Mata! - Okezone
Kesehatan - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/2zZ7Xy3
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Punya Payudara Padat Ternyata Berbahaya, Risiko Kanker di Depan Mata! - Okezone"
Post a Comment