Search

Manfaat Wortel untuk Kesehatan agar Hidup Lebih Berwarna - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Wortel sering kita dapati dalam sup ayam atau masakan lain. Di balik kelezatannya, kita dianjurkan untuk meningkatkan konsumsi wortel, sebab manfaat wortel untuk kesehatan ternyata begitu besar.

Wortel mengandung beragam jenis nutrisi dan manfaat. Nutrisi wortel termasuk serat, vitamin, dan mineral. Beberapa zat gizi pada wortel juga ada yang bertindak sebagai molekul antioksidan.

Senyawa karotenoid dalam wortel, seperti beta-karoten dan alfa-karoten, menjadi zat gizi kunci yang dipercaya bermanfaat untuk kesehatan, termasuk untuk melawan kanker. Manfaat wortel lainnya juga bersumber pada kandungan vitamin, termasuk vitamin C dan A.

Baca juga: Terlalu Banyak Makan Wortel Bikin Warna Kulit Berubah, Percaya?

Sebaiknya tidak dilewatkan, ini manfaat wortel untuk kesehatan tubuh.

1. Menurunkan risiko kanker prostat

Para ahli menunjukkan adanya hubungan antara konsumsi karetonoid dengan penurunan kanker prostat. Walau begitu, riset lanjutan masih sangat diperlukan, untuk menggali hubungan sebab-akibatnya.

2. Melawan kanker usus besar

Menurut ahli di Jepang, rajin mengonsumsi beta-karoten dapat menurunkan risiko kanker kolorektal. Kanker kolororektal adalah kanker yang tumbuh di usus besar bagian akhir, atau pada bagian usus besar yang dekat ke anus.

3. Mengurangi risiko leukemia

Penyakit leukemia terjadi akibat produksi sel darah putih (leukosit) yang abnormal dan berlebihan. Manfaat wortel lainnya yang dipercaya ahli yakni mengurangi risiko terhadap penyakit tersebut.

Let's block ads! (Why?)



Kesehatan - Terkini - Google Berita
October 29, 2019 at 08:35AM
https://ift.tt/31RdQZC

Manfaat Wortel untuk Kesehatan agar Hidup Lebih Berwarna - KOMPAS.com
Kesehatan - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/2zZ7Xy3

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Manfaat Wortel untuk Kesehatan agar Hidup Lebih Berwarna - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.