
Merdeka.com - Kepala Dinas Kesehatan Kota Surakarta, Siti Wahyuningsih menyampaikan perkembangan jumlah kasus positif virus Corona atau COVID-19 di Kota Solo. Hingga saat ini, sebanyak 3 orang positif dan seorang di antaranya meninggal dunia.
Kemudian untuk pasien dalam pengawasan (PDP) sejumlah 4 orang dan orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 75 orang.
"ODP kita saat ini ada 75 orang. Tapi ODP ini tiap hari pasti akan berkembang. Karena kami melakukan screening, melihat faktor risiko. Di Solo sudah ada 3 kasus, secara epidemiologi ini kemungkinan risiko dihitung sebesar 2.795," ujar Siti di kantornya, Selasa (24/3).
Agar tidak bertambah, pihaknya mengambil langkah dengan melakukan screening dengan deteksi lebih dini. Tujuannya agar mata rantai penyebaran virus corona dapat diputus sedini mungkin sehingga tidak menyebar kemana-mana. Itulah sebabnya ODP harus mengisolasi diri selama 14 hari, agar jika mengalami sakit tidak menambah panjang mata rantai.
"Kita lakukan screening. Yang ditunjuk Gubernur kan ada rumah sakit jiwa (RSJD) dan RSUD dr Moewardi. Kemudian Puskesmas kita gerakkan juga untuk screening," katanya.
1 dari 1 halaman
Selain itu, fasilitas kesehatan tingkat I juga akan digerakkan untuk melaksanakan screening. Nantinya, untuk pasien dengan gejala batuk, pilek, panas, ruang tunggunya dipisahkan. Suhu tubuh pasien juga akan diukur dan diminta untuk mengisi formulir screening.
"Seandainya pasien tersebut memenuhi kriteria OPD, maka akan dicatat dan datanya akan dikirimkan ke Dinas Kesehatan Kota Solo," kata dia.
Siti mengimbau ODP untuk tertib melakukan isolasi diri secara mandiri selama 14 hari untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona. Kesadaran dari masyarakat sangat diperlukan untuk meminimalisir penyebaran virus corona.
"Kita kan menyarankan untuk isolasi 14 hari dan kami meminta Puskesmas untuk mengawasi," pungkas dia. [ray]
Baca juga:
Wabah Corona, Kemensos Naikkan Bantuan Warga Miskin Jadi Rp200 Ribu
Warga Antre Rapid Test Virus Corona di RSUD Pasar Minggu
Mengenang Guru Besar UGM di Bidang Kedokteran, Meninggal Usai Terjangkit Covid-19
Jokowi Minta Gubernur Beri Bantuan Sosial ke Pekerja Harian yang Terdampak Corona
Pasien Dalam Pengawasan Covid-19 di Karimun Tanjungpinang Meninggal Dunia
Kesehatan - Terbaru - Google Berita
March 24, 2020 at 01:33PM
https://ift.tt/2UfjF2r
Dinkes Solo: 3 Kasus Positif, Tapi Risiko Penyebaran Corona Sebesar 2.795 Orang | merdeka.com - Merdeka.com
Kesehatan - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2zZ7Xy3
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Dinkes Solo: 3 Kasus Positif, Tapi Risiko Penyebaran Corona Sebesar 2.795 Orang | merdeka.com - Merdeka.com"
Post a Comment