Search

WHO Tegaskan Virus Corona Tak Menular Lewat Airborne - detikHealth

Jakarta -

Virus corona COVID-19 dikabarkan berpotensi menular lewat airborne atau di udara. Namun hal ini dibantah tegas oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Dalam akun Instagram resmi @who, tertulis di keterangan postingan terbaru mereka bahwa faktanya virus corona COVID-19 tidak menular melalui airborne. WHO kembali menegaskan virus corona COVID-19 menular melalui droplet atau percikan yang keluar saat seseorang batuk, bersin, atau berbicara.

"Kamu bisa saja tertular saat terkena droplet (dari yang terinfeksi COVID-19) dan bisa juga tertular saat menyentuh permukaan yang terkena 'droplet' lalu secara tak sadar menyentuh mata, hidung, dan mulut sebelum mencuci tangan," kata WHO, dikutip dari Instagramnya pada Senin (30/3/2020).

WHO juga menambahkan, agar menjaga diri tetap aman adalah dengan cara menjaga jarak minimal 1 meter dari seseorang yang terinfeksi virus corona COVID-19. Selain itu pastikan untuk rutin mendisinfeksi permukaan-permukaan benda yang sering kamu sentuh.

"Rajin cuci tangan dan hindari menyentuh area mata, hidung, dan telinga," lanjut postingan tersebut.

Simak Video "Geser China, AS Jadi Pusat Pandemi Virus Corona COVID-19"
[Gambas:Video 20detik]
(naf/up)

Let's block ads! (Why?)



Kesehatan - Terbaru - Google Berita
March 30, 2020 at 09:36AM
https://ift.tt/2QTAePp

WHO Tegaskan Virus Corona Tak Menular Lewat Airborne - detikHealth
Kesehatan - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2zZ7Xy3

Bagikan Berita Ini

0 Response to "WHO Tegaskan Virus Corona Tak Menular Lewat Airborne - detikHealth"

Post a Comment

Powered by Blogger.