Search

Profesor UGM Bagi Tips Berjemur Agar Bisa Perkuat Sistem Imun Tubuh - Detiknews

Yogyakarta -

Memperkuat sistem imun atau kekebalan tubuh menjadi salah satu cara mencegah terjangkit virus Corona (COVID-19). Selain menjaga pola makan dan hidup bersih, yang bisa dilakukan untuk menjaga imunitas adalah berjemur di bawah sinar matahari.

Guru Besar Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FKKMK) Universitas Gadjah Mada (UGM), Prof dr Madarina Julia, Sp A(K), MPH, Ph D, mengatakan tubuh manusia memerlukan sinar matahari untuk membantu meningkatkan produksi vitamin D di dalam tubuh. Sinar matahari ini menjadi sumber utama vitamin D alami, sementara hanya sedikit sekali yang berasal dari makanan.

"Vitamin D ini punya efek imunomodulator yang bisa memperbaiki sistem imun tubuh," jelasnya melalui keterangan tertulis yang dikirim oleh Humas UGM, Selasa (31/3/2020).

Sistem imun ini menjadi pertahanan tubuh dalam melawan virus dan bakteri penyebab penyakit. Sementara, jika tubuh kekurangan vitamin D dapat menghambat pertumbuhan dan rentan terinfeksi virus maupun bakteri.

Lalu kapan waktu yang tepat untuk berjemur guna mendapatkan paparan sinar matahari yang cukup? Madarina menjelaskan waktu berjemur paling efektif adalah saat bayangan tubuh lebih pendek dari tinggi badan. Sementara waktu berjemur yang dianjurkan adalah sekitar 10 hingga 15 menit.

"Waktunya bisa mulai dari jam 10.00 sampai 15.00, jangan dilakukan lebih pagi karena paparan sinar mataharinya tidak mencukupi," tuturnya.

Gegara Corona, Jokowi Prediksi Defisit APBN Mencapai 5,07%:

Let's block ads! (Why?)



Kesehatan - Terbaru - Google Berita
April 01, 2020 at 07:39AM
https://ift.tt/2wTiMn5

Profesor UGM Bagi Tips Berjemur Agar Bisa Perkuat Sistem Imun Tubuh - Detiknews
Kesehatan - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2zZ7Xy3

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Profesor UGM Bagi Tips Berjemur Agar Bisa Perkuat Sistem Imun Tubuh - Detiknews"

Post a Comment

Powered by Blogger.