Asma bisa menyerang siapa saja tak terkecuali pada anak kecil. Tentunya asma pada anak akan membuat panik para orang tua, terutama bagi mereka yang belum mengerti cara mengatasinya.
Terkadang asma bisa timbul secara tiba-tiba disebabkan karena adanya alergi. Namun asma juga bisa timbul akibat menurunnya imunitas tubuh sehingga mudah terserah penyakit pernapasan yang berujung pada asma.
Hal ini dibenarkan oleh Kepala Subdirektorat Penyakit Paru Kronis dan Gangguan Imunologi, dr. Theresia Sandra Diah Ratih, MHA. Menurutnya tanda-tanda asma pada anak bisa dideteksi dengan gejala batuk dan pilek secara terus-menerus.
Baca Juga: Vape dengan Aroma Bisa Memperburuk Asma
“Pada anak terlihat melalui batuk pilek yang terus-menerus. Ada juga tanda khusus yang terlihat seperti suara menyerupai kucing yang ada di dalam dadanya. Jadi bunyi ngik, ngik, ngik,” tutur dr. Theresia, dalam acara Healthy Lung, Senin (14/10/2019).
Jika sudah mengetahui gejala yang asma yang ditunjukkan seorang anak. Maka alangkah lebih baik untuk segera pergi ke dokter untuk mencari penyebabnya. Pasalnya penyebab orang mengalami asma pasti berbeda antara satu dengan yang lainnya.
“Untuk tahu lebih lanjut harus bawa ke dokter dan mereka akan mencari penyebab apa seseorang terkena asma, tiap orang berbeda beda. Bisa dari infeksi flu menjadi penyebab asma. Yang paling banyak terjadi karena asap rokok, debu, kutu (tungau),” sambungnya.
Partner Sindikasi Konten: SINDOnews
Kesehatan - Terkini - Google Berita
October 14, 2019 at 08:16PM
https://ift.tt/31eZ1Qa
Asma Pada Anak Juga Perlu Dikenali Gejala-gejalanya - WartaEkonomi.co.id
Kesehatan - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/2zZ7Xy3
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Asma Pada Anak Juga Perlu Dikenali Gejala-gejalanya - WartaEkonomi.co.id"
Post a Comment