Search

Wabah Meluas, GlaxoSmithKline Kembangkan Vaksin Virus Corona - Tempo.co

TEMPO.CO, Jakarta - Penyebaran virus corona yang kian meluas di negara Cina membuat industri farmasi bergerak cepat untuk menciptakan vaksin penangkalnya. Salah satu industri farmasi pembuat vaksin terbesar di dunia, GlaxoSmithKline Plc and Co. kini tengah menyiapkan teknologinya untuk menciptakan vaksin virus corona yang tak kunjung reda ini.

GlaxoSmithKline Plc dan Co (GSK) mengatakan mereka akan bekerja untuk mempercepat pembuatan vaksin virus corona. Seperti dilansir dari Bloomberg, mereka ingin segera menyediakan banyak dosis vaksin dengan cepat.

Proyek ini sendiri akan bergantung pada sistem pembantu GSK, yang dirancang untuk meningkatkan respons kekebalan tubuh dan menciptakan perlindungan yang lebih kuat dan tahan lama terhadap infeksi. Sebelumnya, Koalisi untuk Kesiapsiagaan dan Inovasi Epidemi (Coalition for Epidemic Preparedness Innovations/CEPI) telah mengembangkan vaksin virus corona dengan rapid response technology. Lembaga tersebut menggelontorkan dana 15,4 juta dolar Australia atau sekitar Rp 143,6 miliar.

Glaxo adalah salah satu pembuat obat yang akan memanfaatkan pendekatan baru untuk mengembangkan vaksin jauh lebih cepat daripada di masa lalu. Perusahaan-perusahaan farmasi termasuk Moderna Inc. juga mengatakan bahwa mereka telah mulai mengerjakan vaksin virus corona meskipun wabah terus menyebar.

Pejabat kesehatan mengatakan, untuk tahap pertama, vaksin virus corona versi awal mungkin akan siap dalam tiga bulan mendatang. Tetapi sebenarnya, mengembangkan vaksin yang efektif biasanya membutuhkan waktu bertahun-tahun.

CEPI akan mengoordinasikan Glaxo dan kelompok-kelompok yang didukung koalisi yang tertarik untuk menguji platform vaksin virus corona mereka dengan teknologi industri farmasi Inggris. Perjanjian pertama ditandatangani antara Glaxo dan University of Queensland di Australia.

Secara terpisah, pemerintah AS mengatakan akan menyiapkan 20 juta pound (US$26 juta) untuk mendanai vaksin virus corona.

BISNIS

Let's block ads! (Why?)



Kesehatan - Terbaru - Google Berita
February 03, 2020 at 10:24AM
https://ift.tt/2OjVfBy

Wabah Meluas, GlaxoSmithKline Kembangkan Vaksin Virus Corona - Tempo.co
Kesehatan - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2zZ7Xy3

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Wabah Meluas, GlaxoSmithKline Kembangkan Vaksin Virus Corona - Tempo.co"

Post a Comment

Powered by Blogger.